logo-raywhite-offcanvas

24 Nov 2021

Sabang Street Food, Surganya Kuliner di Jakarta

Sabang Street Food, Surganya Kuliner di Jakarta

Jakarta, Kota yang selalu menyala dan tidak pernah mati. Dari pagi hingga malam aktivitas masih terus berjalan. Sepanjang jalanan ibu kota di pagi hari, dipadati dengan aktivitas masyarakat, mulai dari bekerja, berkuliah, dan lainnya. Sampai pada malam hari, mulai bermunculan ragam kuliner di daerah kaki lima Jakarta.

Surga Kulineran di Jakarta dengan pengunjung yang ramai salah satunya berlokasi di kawasan Jakarta Pusat atau yang lebih di kenal dengan panggilan Sabang. Sepanjang jalan Sabang dapat dijumpai berbagai  macam kuliner yang dapat memanjakan lidah Anda. Mulai dari penjual makanan dengan tenda-tenda sederhana, hingga ruko menetap yang keduanya bikin nyaman.

Sabang street food menjadi tempat kuliner yang cocok untuk semua kalangan, tempat kuliner satu ini menjadi pilihan utama untuk para pekerja ibu kota mengisi perut kosongnya setelah penat bekerja di kantor, selain itu dapat menjadi pilihan tempat kuliner keluarga karena banyaknya aneka macam makanan dan minuman di sini dan sangat cocok untuk menghabiskan waktu bersama teman-teman.

Terdapat aneka makanan dan minuman yang beraneka ragam, mulai dari makanan ringan hingga makanan berat, bahkan di Sabang street food anda bisa menemukan makanan khas dari berbagai macam daerah di Indonesia. Apabila anda hanya ingin makan makanan ringan atau camilan-camilan untuk mengisi mulut, anda dapat datang ke tenda-tenda sederhana seperti tenda warung indomie dan roti bakar. Tenda sederhana itu didatangi banyak pengunjung, dengan harga yang terbilang murah mulai dari 10ribu rupiah anda bisa menikmati makanan yang lezat namun harus siap mengantri ya!

Kalau Anda datang bersama keluarga jangan khawatir di Sabang street food juga terdapat restoran keluarga dengan harga yang masih ramah di kantong,  menawarkan menu-menu khas Eropa, Jepang dan Chinese Food. Selain itu terdapat restoran dengan menu makanan Indonesia yang menjual makanan khas Padang dan daerah Indonesia lainnya, cocok untuk kamu pecinta makanan Indonesia dengan rempah-rempah asli asal Indonesia.

Bintang dari Sabang ini adalah Street Food-nya, pedagang kaki lima dengan tenda sederhananya hadir di sepanjang jalan untuk menemani pengunjung yang datang. Makanan yang terkenal dari Sabang street food ini yaitu bakmi roxy, soto ceker dan ranjau pak gendut, nasi gila, nasi goreng kambing kebon sirih, sate jaya agung, sate sabang Pak Heri, pempek cawan putih, ben seafood Sabang dan masih banyak lainnya. Makanan apa yang sudah pernah kamu coba di Sabang street food? Kalau anda belum pernah ke Sabang street food jangan ragu untuk menyelusuri sepanjang jalan Sabang ya karena anda tidak akan menyesal, kalau datang ke Sabang street food anda tidak akan bingung menentukan makanan apa yang akan dipilih karena anda akan bertemu berbagai macam makanan di sana  dengan ciri khas yang berbeda-beda. Dengan menikmati kuliner sepanjang jalan Sabang akan jadi pengalaman kulineran anda yang baru dan menarik loh.

Lokasinya terletak di antara gedung-gedung tinggi Jakarta seperti Gedung DPRD Jakarta, Balai Kota Jakarta, Gedung Bank Indonesia dan juga berdekatan dengan Jalan M.H Thamrin, dimana kantor Ray White Property Management berlokasi yang berfokus pada sewa-menyewa dan jual beli properti yang dapat menjadi pilihan yang tepat untuk mewujudkan hunian impian anda. Anda bisa mengunjungi Ray White Property Management di Gedung Lippo Thamrin lantai 5 unit 5-02 Jalan M.H. Thamrin No. 20 Jakarta Pusat atau hubungi kami di (021) 2918 - 5234.

Share
Search
Tag